#14 Ramadhan: Cuci gudang SMS part-2


Ketika kita memilih A, bukan karena kita hanya tahu ilmu tentang A. Tapi kita tahu tentang ilmu A, B, C, D, namun kecenderungan hati kita lebih condong kepada A. Maka di situlah terjadinya ruang dialektika. Ruang untuk mencari sekeping ilmu pengetahuan , ruang untuk bekal dalam menentukan sebuah kebenaran. Ruang untuk mengikis fanatisme sempit pada sebuah golongan. Dan kita akan segera melihat lahirnya tatanan peradaban besar, yang dibangun bukan hanya semangan menggelegar, namun lebih dari itu , dimulai dari lahirnya segenap manusia-manusia sadar.  (Sender: Arwyn)

“siapa yang merasa senang orang lain berdiri (untuk menghormatinya) maka bertempatlah ia di neraka.” (H.R. Ahmad bin Hanbal). (Sender: Rohman)

“Ketika kita melakukan suatu kebaikan, maka kebaikan yang lain akan iri untuk kita lakukan. Begitu pula sebaliknya, ketika kita melakukan suatu keburukan, maka keburukan lain akan iri untu kita lakukan juga.” (Sender: Adit)

 

“Jalan yang mulus dan lurus takkan pernah menghasilkan pengemudi yang hebat,, Laut yang tenang takkan pernah menghasilkan pelaut yang tangguh,, Langit yang cerah takkan pernah menghasilkan pilot yang handal,, Hidup yang tak ada masalah takkan membuat orang menjadi kuat,, karena itu jadilah orang yang handal dan tahan uji dalam menerima tantangan hidup. Allah menjadikan jalan hidupmu berbelok dan tidak mulus,, ada gelombang-gelombang persoalan yang menghantam, langit yang keam dan penuh awan, serta badai. Semuanya itu dibuat Nya supaya engkau menjadi handal dan tahan uji dalam menjalani hidup ini.” (Sender: Putra)

“Rasulullah SAW bersabda: “Orang yang bergaul dengan manusia dan sabar atas gangguan mereka, lebih baik daripada orang yang tidak bergaul dan tidak bersabar atas mereka.(H.R. Tirmidzi)” (Sender: Prima)

“Kekuasaan dapat merealisir berbagai manfaat, juga dapat menghanyutkan pemegangnya ke lautan laknat. Tetapi, membenci kekuasaan mengantarkan umat pada kehinaan dan akhirnya dikuasai musuhnya. “Sesungguhnya allah mencegah sesuatu dengan kekuasaan, yang tidak dapat dicegah dengan al-Qur’an.” (Utsman bin ‘affan) (Sender: Atini)

“Kalau bukan iman yang jadi sebab persaudaraan, maka ia tidak akan pernah jadi amalan. Sebab imanlah yang kemudian membawa kita pada hubungan yang Allah saja menjadi tujuannya, maka atas nama iman,  pribadi berharap ketulusan permaafran yang memutus segala macam purbasangka. Memutus rangkaian dosa. Menanam kembali benih-benih keikhlasan do’a. Hingga  sampai saatnya nanti, Allah takirkan kita bersama lagi dalam janji cintaNya.” (Sender: Erwin)

“Selama nafas dakwah masih berhembus di muka bumi, kau akan menemukan saudara-saudaramu seiman dan seperjuangan berasa di dekatmu menemani perjuanganmu. Kondisi mereka sama saja, bahkan bisa lebih buruk darimu. Janganlah bersedih dan janganlah berkecil hati. Tetaplah melaju sampai maut menjemputmu.” (sender: Intan)

“Terkadang kita memantaskan diri kita untuk sesuatu yang tampak material/nyata. Saat ingin dipandang pantas menjadi politisi yang dikagumi banyak orang, kita berusaha untuk tampil berwibawa, tajir, dan piawai dalam pidato. Saat ingin dipandang pantas menjadi menantu ideal, maka kita mengikuti apa keinginan keluarga calon dan calonnya tersebut. Tapi, lupakah kita bahwa ada yang harus lebih kita pantaskan?? Dialah Allah, Rabb semesta Alam. Pengatur segala kehendak dan cita-citanya. Jangan lupakan Dia. Karena seberapapun kita pantas di hadapan banyak orang, tapi jika kita tidak pantas dihadapanNya, tidak akan pernah semua keinginankita tercapai.” (Sender: Ridwan)

*Bojong, malam ke-14 Ramadhan 1432 H

Pukul 23.00 WIB

(pasca tragedi di SDN Bojong Baru, terpaksa harus terjaga malam ini)

About jupri supriadi

unzhur maa qaalaa walaa tanzhur man qaalaa

Trackbacks / Pingbacks

  1. memutar waktu « .::PUTIH-KUNING-HITAM::. - September 27, 2011

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: